Sabtu, 24 Desember 2011

Pasang Tool Gadget Encode / Decode di Blog

Tidak ada komentar:
ads
Bagi yang senang otak atik blog tentu akan selalu berhubungan intim dengan yang namanya kode, baik itu HTML, css ataupun Javascript. Untuk Mas Bro sekalian ini ada sebuah Tool Gadget yang aku rasa penting dipasang pada blog yaitu Tool Gadget Encode /Decode (Converter HTML).

Seperti yang kita tahu dan yang selama ini kita lakukan, ketika kita akan memposting suatu kode HTML/Javascript atau mengedit kode CSS template tentu saja ada beberapa kode yang harus di parse atau di convert terlebih dahulu agar kode tersebut bisa terlihat atau berjalan dengan baik apabila ingin dipasang di dalam postingan. Daripada kita bolak balik membuka situs penyedia jasa Encode / Decode (Convert) akan lebih baik kalau kita pasang sendiri Tool Gadget ini di dalam blog kita. Tool Gadget ini adalah buatan Mbah Gugel dan setelah aku pasang di blog ini ternyata tidak membuat load blog menjadi lama, jadi jangan khawatir apabila sampeyan ingin memasang tool ini di dalam blog.

Langkah-langkahnya sebagai berikut
  1. Silahkan sampeyan menuju ke link berikut ini gmodules
  2. Lalu editlah beberapa option untuk merubah tampilan gadgetnya sesuai dengan selera Mas Bro sekalian,
  3. Ambil kode Tool Gadget dengan klik "Dapatkan Kode",
  4. Jika sudah, maka tool Gadget ini bisa sampeyan tempatkan di dalam postingan atau bisa ditempatkan pada sidebar.



Demikian cara Pasang Tool Gadget Encode/Decode (Convert HTML) di Blog, semoga informasi ini bisa membuat blog sampeyan lebih lengkap.

Kalau kesulitan pasang Tool Gadget diblog, di parse saja kode sampeyan disini :

ads

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © TIK Teknologi Informasi Komunikasi

Promoted Link: Tafsir Sponsored By: Gratis Template By: Habib